Wow Lomba Foto Pariwisata Sari Ater Berhadiah Total 40 Juta

KLIKNUSAE.com – Wow lomba foto pariwisata Sari Ater menyediakan hadiah total Rp 40 juta. Event yang bekerjasama dengan majalah pariwisata Nusae dan kliknusae.com ini mengambil tema “Sari Ater Natural Tourism, Photo & Video Competition 2022.

Peserta lomba foto ini bisa diikuti masyarakat umum dengan status warga negara Indonesia (WNI).

Syaratnya, peserta cukup mendaftarkan dengan biaya registrasi sebesar Rp 75.000.

Biaya ini sudah termasuk akses masuk hunting foto dan video ke seluruh Kawasan Sari Ater Host Springs Ciater pada tanggal 1 Februari 2022.

BACA JUGA: Foto: Menikmati Sunrise di Campervan Ciater Park

Selain itu, peserta lomba juga mendapatkan kesempatan sharing session dengan dewan Juri, ID Card dan snack.

Sedangkan untuk peserta lomba foto yang menginap di Sari Ater juga diberikan diskon sampai 60 persen. Tentu, dengan berbagai pilihan kamar dan bungalow.

Web

Dewan Juri Para Profesional

Bertindak sebagai dewan juri foto yakni Didi Kasim Editor in Chief Nat Geo Indonesia dan juri lomba video Barry Kusuma (Profesional Travel Videographer).

Direktur PT Sari Wisata Utama (SWU) Kim Noferian Hermanie mengatakan lomba foto ini sebagai upaya menumbuhkan minat di kalangan muda (milenial) dalam mengembangkan seni fotografi.

BACA JUGA: Pengunjung Terus Meningkat, Campervan Park Ciater Berlakukan Pembatasan

“Disamping itu, mereka (peserta) sekaligus bisa meng-ekspose potensi alam dan pariwisata di Sari Ater. Khususnya, di Kabupaten Subang, Jawa Barat secara umum,” kata Kim.

Sementara itu General Manager Sari Ater Hotel & Resort Ari Hernowo mengemukakan bahwa event lomba foto kali ini bertujuan untuk menginformasikan kepada publik bahwa fasilitas Sari Ater tidak hanya pemandian air panas dan akomodasi saja.

Web

BACA JUGA: Sandiaga Sebut Tol Cipali Dongkrak Kunjungan Wisatawan ke Sari Ater 100 Persen

“Tetapi ada keindahan alam lainnya dengan luasnya kawasan sebagai daya tarik pariwisata,” kata Ari.

Tentu saja, dalam kondisi penanganan pandemi Covid-19 yang sudah membaik ini, menjadi kesempatan peserta, para photographer dan videographer untuk explore kekayaan alam sebagai object content dengan tema wisata alam.

“Kami menyelenggarakan event lomba foto ini juga dalam rangkain acara ulang tahun Sari Ater yang ke 48 tahun,” sambung Ari.

Wow lomba foto pariwisata ini tentu sayang untuk dilewatkan. Maka segera daftar di link berikut ini; event.kliknusae.com

****

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya