Putri Duyung Ancol Terbakar, Bagaimana dengan 8 Fasilitas Ini ?

KLIKNUSAE.com – Musibah kebakaran mengejutkan kawasan resort Putri Duyung Ancol, Jakarta, Minggu 21 Agustus 2022. Tiga cottage dikabarkan ludes dilalap si jago merah.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut. Hanya saja, pihak manajemen kemudian melokalisir sekitar wilayah untuk sementara tidak didekati pengunjung.

"Mengenai kebakaran yang terjadi di Putri Duyung Ancol sore hari, saat ini kondisi sudah padam seluruhnya. Kebakaran menimpa tiga unit cottage," ujar Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho seperti dikutip Kliknusae.com dari Kompas, Senin 22 Agustus 2022.

Lalu bagaimana dengan fasilitas rekreasi yang ada di Kawasan Putri Duyung Ancol. Sejauh ini tidak terganggu.

Nah, buat kalian yang ini tau lebih jauh terhadap keberadaan Putri Duyung, berikut rangkuman spot-spot yang menarik untuk dikunjungi.

BACA JUGA: Suka Dunia Misteri ? Train To Apocalypse Jakarta Ini Wajib Dicoba

Ya, siapa yang tidak mengenal Putri Duyung Ancol. Kawasan wisata yang berada di pesisir laut Ancol dengan luas wilayah 7 hektar.

Nuansa tropis yang teduh membuat para tamu seolah tengah berlibur di pulau tersendiri. Resor ini memiliki 130 cottage dengan arsitektur berbeda-beda.

Tamu yang menginap juga berkesempatan menikmati suasana bersepeda di pinggir laut, berenang di infinity pool, santap aneka kuliner laut, hingga bermain di area bermain anak.

Harga Menginap di Resort

Tarif per malam di Putri Duyung Ancol mulai dari Rp 799.200 per malam untuk Deluxe Suite yang menyuguhkan panorama pantai, taman, dan sungai.

Selain itu, ada banyak sekali fasilitas yang dapat dicoba pada saat berlibur di resort ini. Resort ini sangat cocok bagi warga ibu kota yang ingin berlibur tetapi malas untuk pergi ke luar kota karena dianggap terlalu jauh.

Mengapa Memilih Putri Duyung Ancol?

Resort ini sudah lama berdiri di Jakarta. Bahkan resort ini telah menjadi resort favorit warga Jakarta sejak tahun 1975.

Hingga saat ini, banyak orang yang senang berkunjung ke Resort Putri Duyung Ancol bahkan berasal dari luar Jakarta.

Banyak hal yang menarik dari resort ini. Diantaranya adalah memiliki berbagai macam arsitektur yang berbeda-beda.

BACA JUGA: Libur Akhir Pekan di Jakarta, Ini 8 Tempat Nongkrong Asyik Lho

Terdapat 122 cottage yang memiliki nuansa yang berbeda-beda pula.

Meskipun terletak di ibu kota, dijamin tidak akan terasa suasana hiruk pikuk ibu kota. Tempat ini sangat cocok bagi pengunjung yang sedang mencari tempat healing yang dekat dengan ibu kota.

Cara mengakses resort ini pun sangatlah mudah. Karena terletak di luar kota, resort ini mudah dijangkau karena dekat dengan jalur tol.

Selain itu, terdapat banyak pilihan transportasi umum yang dapat digunakan untuk menjangkau Resort Putri Duyung Ancol.

Fasilitas yang Ada di Putri Duyung Ancol

Bagi Anda yang tertarik berlibur di resort terbaik di Jakarta ini, berikut adalah beberapa fasilitas yang tersedia. Fasilitas ini akan membuat pengunjung semakin betah berlama-lama menginap. Adapun beberapa fasilitas tersebut antara lain adalah:

1. Fun Bike

Karena berkonsep sebagai tempat healing, maka pihak resort Putri Duyung Ancol menyediakan fasilitas fun bike.

Dengan adanya fasilitas ini, pengunjung dapat mengitari area resort dengan menggunakan sepeda.

Adapun jalur yang digunakan adalah jalur yang dipenuhi dengan pepohonan rindang.

Selain bersepeda, pengunjung juga dapat sekaligus menikmati pemandangan laut yang luas. Hal ini karena jalur sepeda juga berada di tepi pantai.

Jika berkunjung ke resort ini, jangan lupa untuk mencoba fasilitas ini. Dijamin Anda akan mendapatkan pengalaman dan suasana yang tak terlupakan. Apalagi jika kegiatan bersepeda dilakukan bersama dengan orang-orang tersayang.

BACA JUGA: Potensi Omset Kereta Cepat Jakarta-Bandung, 10 Miliar Per Hari

Kolam renang yang mirip resort di Bali

2. Infinity Pool

Fasilitas yang harus dicoba lainnya adalah infinity pool. Penampakan kolam renang ini sangatlah mirip dengan resort-resort yang ada di Bali.

Bahkan, saat memasuki area ini, pengunjung tidak akan merasa berada di Jakarta.

Semua interior dan juga desain kolam renang di desain dengan tampilan yang dibuat mirip dengan resort-resort yang ada di Bali.

Dengan demikian, jika Anda berkeinginan untuk mengunjungi resort di Bali tetapi tidak punya cukup waktu, maka resort ini dapat dipilih.

Anda dapat berenang dan juga menikmati suasana kolam yang nyaman di Putri Duyung Ancol ini. Selain itu, pengunjung juga dapat bersantai di tepian kolam sambil menikmati suasana sekitar kolam.

BACA JUGA: Film Ngeri-ngeri Sedap DampaknyaTerhadap Promosi Pariwisata Indonesia

3. Jogging Track

Anda juga dapat mengelilingi area Putri Duyung Ancol dengan berjalan-jalan. Terdapat area jogging track yang dapat digunakan untuk berkeliling dengan santai.

Jogging track ini terletak di tepian laut dan juga danau.

Dengan demikian, pengunjung dapat berkeliling area resort sambil menikmati pemandangan laut dan juga danau. Kegiatan ini dijamin dapat membuat hati Anda menjadi tenang karena pemandangan laut yang dilihat sangatlah menenangkan.

Area Bermain untuk Anak-anak

4. Area Playground Anak

Selain memiliki banyak fasilitas yang diperuntukkan bagi pengunjung dewasa, resort ini juga menyediakan fasilitas yang dapat digunakan oleh pengunjung anak-anak.

Dengan demikian, anak-anak tidak akan merasa bosan ketika berlibur di resort ini.

Ada banyak sekali jenis permainan yang tersedia di area playground ini. Ketika berkunjung ke resort ini, cobalah untuk mengunjungi area ini.

Dijamin anak-anak akan merasa senang ketika diajak ke area ini.

Anak pun akan memiliki kenangan yang menyenangkan pada saat berlibur. Karena mereka dapat bermain dengan bahagia bersama orang tuanya di sela-sela kegiatan liburan.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kota Bandung Pekan Ini

5. Kolam Renang Anak

Selain area playground dengan jenis permainan yang lengkap, Putri Duyung Ancol juga memiliki area kolam renang anak.

Dengan demikian, si kecil juga dapat berenang dengan aman dan menyenangkan.

Sama seperti kolam renang untuk dewasa, kolam renang anak ini juga memiliki bentuk yang menarik. Adapun bentuk dari kolam renang anak ini adalah seperti kapal bajak laut.

Si kecil pun akan merasa sangat senang karena mereka dapat berimajinasi.

Keadaan kolam renangnya juga sangatlah bersih sehingga orang tua tidak akan khawatir.

Kedalaman kolam renangnya pun disesuaikan dengan ukuran tubuh si kecil sehingga keamanan anak akan terjamin ketika berenang di kolam renang ini.

BACA JUGA: Arab Saudi Bangun Objek Wisata di Daerah Yang Dihindari Nabi

Berkeliling kawasan Putri Duyung dengan Bersepeda

6. Sepeda Listrik

Jika Anda ingin berkeliling area resort tanpa kelelahan, maka sepeda listrik dapat dijadikan sebagai opsi.

Pihak resort memang sengaja menyediakan beberapa unit sepeda listrik yang dapat digunakan oleh pengunjung untuk berkeliling area resort.

Dengan menggunakan sepeda ini, pengunjung dapat melihat setiap sudut area resort tanpa merasakan lelah.

Selain area resor, sepeda listrik ini juga dapat digunakan untuk berkeliling di sekitar area Taman Impian Jaya Ancol.

Bersepeda listrik ini juga dapat menjadi salah satu kegiatan yang tak terlupakan. Pengunjung dapat mengelilingi area resort bersama dengan orang-orang terkasih dengan sangat bahagia.

BACA JUGA: Wisatawan Mancanegara Mulai Berdatangan ke Beberapa Objek Wisata DIY

7. Spot Valley

Pengunjung juga dapat melakukan berbagai kegiatan olahraga bersama dengan keluarga.

Di resort ini tersedia tempat berolahraga yang dapat digunakan. Fasilitas olahraga yang tersedia pun cukup lengkap.

Pada area ini terdapat lapangan basket dan juga futsal. Pengunjung dapat memanfaatkan area ini untuk seru-seruan dengan keluarga ataupun teman-teman terdekat.

Hubungan kekeluargaan ataupun pertemanan akan semakin erat ketika berolahraga bersama.

Permainan yang banyak menarik wisatawan

8. Ular Tangga

Spot menarik lainnya yang terdapat di area resort ini adalah ular tangga. Bukan ular tangga biasa, karena ular tangga ini memiliki ukuran yang sangat besar.

Pengunjung dapat memainkan ular tangga besar ini bersama-sama.

Jika membawa si kecil, orang tua pun dapat mengajaknya untuk bermain ular tangga ini. Selain karena seru dimainkan, orang tua pun dapat mengenalkan permainan yang sudah ada sejak lama ini.

Anak-anak pun akan mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan. Jarang-jarang terdapat permainan ular tangga raksasa yang dapat dimainkan secara bersama-sama dengan keluarga yang disayangi.

Fasilitas menarik yang ditawarkan inilah yang membuat resort ini banyak didatangi oleh wisatawan. Bahkan wisatawan dari luar kota juga tertarik untuk bermalam dan merasakan berbagai fasilitas yang ada.

Review mengenai resort ini pun sangatlah positif dari para pengunjung. Anda dapat mengecek review Putri Duyung Ancol di internet jika penasaran dengan pendapat orang-orang mengenai resort ini.

Jika memiliki waktu liburan, tak ada salahnya untuk bermalam di resort ini. Harga tiket resort ini cukup terjangkau karena resort ini memiliki fasilitas unggulan.

Bahkan, berlibur di resort Putri Duyung Ancol ini dianggap lebih hemat dibandingkan berlibur di resort luar kota. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya

E-Magazine Nusae