Ekor Arus Balik Libur Paskah di Puncak Bogor Macet Parah, Objek Wisata Penuh
BOGOR, Kliknusae.com - Arus balik long weekend di jalur Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor terlihat cukup padat. Ekor kendaraan bahkan mulai terlihat mulai dari Masjid Att' Awun hingga memasuki pintu tol Gadog.
Pemantauan Kliknusae.com, Minggu siang (04/04/2021), memperlihatkan kebanyakan kendaraan yang melaju ke arah Jakarta adalah bernomor polisi B.
Untuk mengursai kepadatan arus lalulintas tersebut, pihak kepolisian akhirnya memberlakukan oneway di Jalur Puncak yang menuju ke Bogor-Jakarta.
Beberapa titik yang mengalami kemacetan diantaranya di Masjid Att'Awun, Pasir Muncang Simpang Mendung, Simpang Loka Wiratama, Pasar Cisarua, Simpang Taman Safari, Warung Kaleng, Simpang Pasir Angin.
Sementara itu, KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ketut Laswarjana mengatakan, sistem oneway dari Puncak menuju Jakarta itu dipersiapkan mulai pukul 12.30 WIB hingga sore nanti, namun bersifat situasional." Kita antisipasi 12.30 WIB persiapan oneway," kata Ketut, kepada wartawan.
Ketut menjelaskan, kondisi ini dikarenakan volume kendaraan yang turun atau mengarah ke Jakarta sudah padat. Sehingga, diprediksi hari ini merupakan puncak dari arus balik libur panjang Paskah.
" Yang liburan dari kemaren mungkin pulangnya sekarang. Kita sudah mulai persiapan menguras arus dari Puncak. Sekarang arus baliknya," jelas Ketut.Adapun titik-titik kepadatan di Jalur Puncak seperti di kawasan Megendung dan Pasar Cisarua. Saat ini, anggota sudah diperkuat di titik kepadatan tersebut.
"Anggota sudah perkuat di sana," tambahnya.
Sehari sebelumnya, jelas Ketut, volume kendaraan juga cukup dari arah Jakarta menuju kawasan Puncak hingga malam hari.
"Paling tinggi kemarin hari Sabtu arus ke atas (ke Puncak) sampau malam masih padat. Kalau yang ke arah Jakarta gak begitu," tutup Ketut.Dibagian lain, General Manager Agrowisata Gunung Mas, Hikmat Eka Karyadi mengemukakan tingkat kunjungan wisatawan terus mengalami kenaikan.
Disebutkan Eka pengunjung pada libur akhir pekan rata-rata naik antara 20-30 persen.
" Tren kenaikan pengunjung sudah terlihat sejak bulan Maret lalu. Angkanya lebih baik dibanding pada bulan Februari. Begitu pun memasuki weekend April, masih cukup tinggi," kata Eka.
Ia memperkirakan sampai tanggal 10 April mendatang, pengunjung masih akan bertambah. Apalagi saat memasuki bulan puasa nanti.
"Kami berharap kondisinya terus membaik, meski kita sendiri saat ini masih dalam suasana pandemi. Yang terpenting, masyarakat sekarang sudah makin sadar akan protocol Kesehatan," tandasnya. (adh)