Tim Audit CHSE Sucofindo Melakukan Penilaian Taman Rekreasi Sari Ater
KLIKNUSAE.Com – Tim audit CHSE (Cleanliness, Health,Safety and Environmental) melakukan kegiatan audit di Taman Rekreasi Air Panas yang dikelola PT Sari Ater, Selasa 7 September 2021.
Mereka melakukan peninjauan sekaligus penilaian terhadap pelaksanaan Kebersihan, Kesehatan, Keselamatan, dan Kelestarian Lingkungan di lokasi wisata yang dilaksanakan oleh lembaga sertifikasi Sucofindo.
Corporate Communication Manager Sari Ater Hotsprings Resort, H. Yuki Azuania mengungkapkan pelaksanaan CHSE ini sangat penting untuk memberikan jaminan kepada wisatawan Sari Ater terhadap pelaksanaan CHSE.
BACA JUGA: Sucofindo: Hasil Audit CHSE Sari Ater Hotel & Resort Memuaskan
“Berbagai aspek yang ditinjau dalam audit ini diantaranya dimensi kebersihan, manajemen, tata kelola dan patisipasi pengunjung. Kemudian dimensi kesiapan SDM, dimensi keselamatan dan dimensi kelestarian lingkungan,” ungkapnya.
Yuki menambahkan, sebelumnya Hotel Sari Ater sudah terlebih dahulu diaudit pada tahun lalu.
“Alhamdulillah untuk hotel sudah terlebih dahulu diaudit CHSE tahun lalu, dan hasilnya memperoleh score nilai yang sangat baik yaitu 96. Kami yakin untuk taman rekreasi juga nilainya akan sangat baik,” tambahnya.
BACA JUGA: Sah, Sari Ater Kamboti Hotel Kantongi Sertifikat CHSE
Mewakili tim audit dari Sucofindo, Aldilla Prawesti menyampaikan sertifikasi CHSE ini sangat penting bagi usaha pariwisata.bc
Dengan audit ini semua usaha pariwisata termasuk hotel jadi memiliki panduan atau standar protokol yang sama dalam penerapan CHSE berdasarkan panduan dari pemerintah.
Turut hadir dan mengikuti proses audit CHSE di Taman Wisata Sari Ater, General Manager Sari Ater, Human Resources Manager dan para Head of Departement Sari Ater.
***