Amerika Baru Terbebas Corona 2021,Ini Kata Bill Gates

Kliknusae.com - Warga Amerika tampaknya harus menunggu waktu  cukup lama agar benar-benar terbebas dari Pandemi Corona.

Prediksi Pendiri Microsoft, Bill Gates, Amerika Serikat baru akan terbebas sepenuhnya dari bayang-bayang virus corona (Covid-19) pada tahun depan, 2021.

Menurutnya, hal tersebut diakibatkan proses penemuan dan penyebaran vaksin Covid-19 secepat-cepatnya membutuhkan waktu lebih dari satu tahun.

"Vaksin sangatlah penting, karena sebelum Anda memiliki vaksin, maka semuanya belum akan kembali normal," ujarnya, dikutip dari CNBC, Kamis (9/4/2020).

Orang paling kaya nomor dua dunia tersebut mengakui, social distancing berperan dalam menekan angka pasien positif Covid-19.

Namun, apabila ingin benar-benar terbebas dari Covid-19, maka diperlukan metode 'contact tracing' yang lebih maksimal dengan menggunakan vaksin.

Pendiri Microsoft itu juga menyarankan pemerintah AS untuk meniru China yang sudah mulai bangkit dari terpaan virus corona, selama 6 hingga 12 bulan ke depan.

"Mereka (China) mulai memperbolehkan masyarakat bekerja, namun tetap mengenakan masker. Mengecek suhu tubuh. Mereka tidak menggelar kegiatan besar-besaran. Sehingga mereka mampu mencegah wabah virus corona kembali muncul," tuturnya.

Lebih lanjut, suami dari Melinda Gates itu merekomendasikan agar perkumpulan kembali diperbolehkan, tergantung dari usia.

"Sehingga kelas dengan 30 orang muda di dalamnya mungkin baik-baik saja," katanya.

Kendati demikian, ia menekankan agar pelaksanaan kegiatan dengan perkumpulan massa yang besar tetap tidak diberlakukan selama vaksin belum ditemukan.

Saat ini Amerika Serikat menduduki rating teratas di dunia yakni dengan 394.587 kasus, 12.748 orang meninggal, total sembuh 21.674.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya

E-Magazine Nusae