PHRI Dorong Pembenahan Infrastruktur Jalan Menuju Destinasi Ciwidey

Kliknusae.com - Badan Pimpinan Cabang (BPC) Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) akan mendorong supaya pemerintah daerah segera memikirkan infrastruktur jalur wisata ke Ciwidey dan sekitarnya. Hal ini penting mengingat volume kendaraan yang ingin berwisata di kawasan Kabupaten Bandung Barat tersebut semakin tinggi.

"Oleh sebab itu, kami juga merekomendasikan agar ada upaya untuk melakukan alternatif akses menuju ke Ciwidey maupun Kawah Putih sebagai destinasi favorit wisatawan selama ini. Paling tidak, melakukan pelebaran jalan mengingat yang ada sekarang ini cukup kecil," demikian disampaikan Ketua PHRI Kabupaten Bandung H.Use Juhaya kepada Kliknusae.com,Rabu (20/11/2019).

Use Juhaya baru saja terpilih kembali sebagai Ketua PHRI Kabupaten Bandung periode 2019-2025 pada musyawarah cabang yang berlansung, Selasa (19/11/2019).

Menurut Use, pertumbuhan pariwisata di Kabupaten Bandung cukup cepat. Terlebih setelah dibukanya Tol Soreang-Pasir Koja (Soroja) rata-rata kunjungan wisatawan ke Kabupaten Bandung meningkat di atas 20 persen.

"Signifikan sekali kenaikannya. Kalau memasuki akhir pekan, jalur menuju ke Ciwidey macet total. Bus-bus besar juga sudah mulai ramai. Sementara jalan yang ada masih kecil," ungkap Use.

Tol yang diresmikan Presiden Jokowi 4 Desember 2017 lalu itu, memangkas perjalanan 2,5 jam dari kota Bandung, jadi hanya sekitar satu sampai Bandung Selatan, Kabupaten Bandung.

Dengan data kunjungan 200.000 wisatawan ke Bandung Raya, yang dulu hanya berpusat di Kota Bandung, atau bagian Bandung lainnya.

Kini para pelancong bisa leluasa mengeksplor Bandung Selatan yang kaya wisata alamnya.

Use mengatakan wisatawan masih mendominasi kunjungan ke kawasan Soreang, dan Ciwidey. Namun ternyata seiring banyaknya peningkatan wisatawan, kepadatan juga terlihat di Bandung Selatan, yaitu keluar Tol Soreang mengarah ke destinasi wisata.

"Dari sisi perputaran ekonomi memang mengalami peningkatan juga. Wisatawan yang sebelumnya langsung ke  Ciwidey, sekarang memiliki alternative,seperti begitu keluar Tol Soreang ada pilihan lain untuk kuliner. Restoran dan rumah makan tradisional tumbuh," katanya.

Terkait program yang akan dijalankan PHRI dalam waktu dekat,lanjut Use, yakni melakukan sosialisasi sertifikasi halal bagi pengelola rumah makan atau restoran.

"Sejalan dengan program Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bandung, kita akan menunjang sosialisasi wisata halal. Program ini memang sudah dicanangkan dua tahun lalu. PHRI dalam hal ini turut serta membantu percepatan terlaksananya program yang sudah dipersiapkan tersebut," jelas Use.

PHRI Kabupaten Bandung selama ini sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak,termasuk dengan Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Barat. Apalagi pemilik restauran dan hotel sebagian besar adalah masuk dalam keanggotaan PHRI.

"Sudah banyak yang bergabung dan menyatakan ingin menjadi anggota yang akan ikut dalam program wisata halal, termasuk hotel yang punya dapur (food and beverage-F&B) juga menginginkan sertifikasi halal. Diluar itu, ada juga ribuan rumah makan yang siap mengikuti program wisata halal," papar Use.

Ditambahkan Use, pihaknya akan terus berjuang memperbaiki sumber daya manusia (SDM) yang bisa berdaya saing kedepan.

"Kabupaten Bandung butuh sarana dan SDM di era digitalisasi. Ini untuk menampung kreativitas  kaum milenial agar  mampu menjawab tantangan yang baik untuk kemajuan Kabupaten Bandung lima sampai 10 tahun mendatang," tandasnya..

Salah satu fokus yang akan dikerjakan,kata Use, yaitu lebih memantapkan dan meningkatkan kemampuan SDM milenial agar mampu mempercepat pengembangan kepariwisataan daerah, melalui percepatan revolusi di era 4,0, sehingga tercipta pangsa pasar secara global bagi Kabupaten Bandung.

"Perlu juga saya sampaikan, Pemerintah Kabupaten Bandung sangat mendukung penuh terhadap pelaku industri pariwisata. Hal ini bisa dilihat dari alokasi anggaran yang disiapkan cukup besar. Khususnya, dalam pengembangan pariwisata," tutupnya.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya