Pariaman Zona Kuning, Walikota: Terima Kasih Satgas dan Masyarakat

SUMBAR, KLIKNUSAE.COM – Kota Pariaman masih berstatus zona kuning selama beberapa pekan terakhir.

Walikota Pariaman ungkapkan rasa terima kasih kepada Satgas dan masyarakat.

Dilihat dari indikator pada pekan ke-68 pandemi covid-19 di Sumbar oleh Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, status zonasi pandemi di 19 kabupaten/kota Sumbar ditentukan selama 27 Juni 2021 hingga 3 Juli 2021.

Walikota Pariaman, Genius Umar mengungkapkan rasa terima kasih kepada Satgas, masyarakat dan seluruh pihak yang turut mendukung kelancaran penanganan pandemi ini.

“Alhamdulillah, Kota Pariaman sampai saat ini masih menjadi yang terbaik di Sumatera Barat dalam penanganan penyebaran Covid-19, semoga kita terus mempertahankan kondisi ini, sehingga daerah kita akan dapat bangkit kembali, dan Pariwisata dan Ekonomi kita kembali membaik,” kata Genius, dilansir kliknusae dari topsatu, Senin, 28 Juni 2021.

Dirinya mengungkapkan bahwa Pemkot bersama seluruh pihak di Sumbar terus berupaya melakukan penanganan pandemi. Termasuk penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Genius melanjutkan bahwa pihaknya juga terus mendorong pencapaian jumlah vaksinasi terhadap pekerja pelayanan publik. Seperti membuat posko di kantor maupun gedung pemerintahan.

“Persentase vaksinasi Kota Pariaman sudah mencapai 40 persen dari target sasaran 14.566. Kesadaran masyarakat untuk vaksin pun sudah mulai meningkat. Sudah ratusan masyarakat biasa yang ikut vaksin,” kata Genius.

Lalu tak lupa, pihaknya terus menghimbau masyarakat untuk melakukan vaksin dan datang ke tempat atau posko yang ditentukan. Peserta yang datang hanya diwajibkan untuk membawa KTP. Hal ini dilakukan agar penanganan untuk memutus mata rantai Covid-19 berjalan dengan baik.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya

E-Magazine Nusae