Gara-gara Rendang Pasar Natal London Ramai

Kliknusae.com - Rendang memang tak ada matinya. Makanan khas Padang Sumatera Barat itu selalu saja mencuri perhatian. Tak terkecuali saat muncul di pasar Natal di Hyde Park Winter Wonderland, London, Inggris, belum lama ini.

Salah satu warung di Pasar Natal yang menghidangkan berbagai aneka jajanan, makanan, dan pernak-pernik khas Natal diserbu pengunjung gara-gara ada Rendang Daging.

Sepeti dilansir dari The Jakarta Post, pengunjung dengan sabar mengantre untuk mencicip rendang di warung makan Makatcha UK.

Restoran ini dikepalai oleh Maria Knowles, yang berkerabat akrab dengan orang Indonesia. Ia telah membuka warung makan di Bang Bang dan Camden Market London.

Di pasar Natal kali ini, pengunjung mengantre demi merasakan sensasi makan rendang di tengah musim dingin. Menu rendang disediakan dalam tiga pilihan, yaitu ayam, daging sapi, dan vegetarian.

Salah satu pelanggan, David Jones, berharap mencicipi lagi makanan yang ia tahu lima tahun lalu dalam perjalanan ke Indonesia.

"Orang-orang di Inggris umumnya menyukai masakan Indonesia karena rasanya yang kaya, terutama soto, rendang, nasi goreng, sate, dan banyak lagi," tulis pernyataan dari Kedutaan Besar Republik Indonesia di London.

"Sayangnya, tidak banyak restoran Indonesia tersedia di Inggris," lanjut pernyataan tersebut.

Seperti diketahui Rendang dihasilkan melalui proses memasak yang dipanaskan berulang-ulang menggunakan santan sampai kuahnya kering.

Rendang bisa dimakan dengan nasi,kentang atau ketan dengan rasa yang khas.

(adh)

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya