Makan Bajamba Wisata Kuliner Di HPN 2018 Padang

JELAJAH NUSA - Kementerian Pariwisata menyambut baik wisata kuliner yang dikemas pada pesta adat Makan Bajamba menjadi salah satu program unggulan dalam rangkaian pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2018 di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Acara puncaknya akan dihadiri Presiden Joko Widodo dan sejumlah Menteri Kabinet Kerja, pada Jumat, 9 Februari 2018.

"Program acara pesta adat Makan Bajamba akan berlangsung pada Kamis malam tanggal 8 Februari 2018. Pesta adat dan puncak acara HPN 2018 diharapkan dihadiri Presiden Joko Widodo," kata Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang juga Ketua Panitia Hari Pers Nasional (HPN) 2018 Margiono didampingi Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit usai memimpin rapat pematangan HPN 2018 di Gedung Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Dalam kesempatan itu, Wagub Sumbar yang mewakili Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, menyerahkan Surat Perjanjian Kerjasama (SPK) penyelenggaraan HPN 2018 antara Pemprov Sumbar dengan Panitia HPN 2018.

Margiono menyatakan bahwa masyarakat Sumbar juga mengharapkan kehadiran Presiden Jokowi untuk dapat melakukan ground breaking pembangunan jalan tol Padang-Pakanbaru dan perluasan pabrik Semen Padang.

Kedua proyek ini memiliki arti penting bagi pertumbuhan perekonomian Sumatera Barat dan kawasan sekitarnya.

Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2017

Ketua PWI sekaligus Ketua Panitia (HPN) 2018 Margiono dalam siaran persnya menyebutkan, pemenang Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2017 - yang diselenggarakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat - telah ditetapkan pemenangnya.

Enam kategori Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2017 adalah Jurnalistik Indepth Reporting (media cetak), Jurnalistik Foto (media cetak), Jurnalistik Karikatur (media cetak), News Features televisi, News Features radio, dan News Features media syber.

Karya-karya tersebut adalah karya perorangan yang dipublikasikan pada 2017. Selain itu, terdapat Penghargaan Khusus Media Syber Terinovatif, yang diberikan kepada media syber sebagai lembaga.

Para pemenang Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2017 akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 50 juta, tropi, dan piagam, sedangkan Media Syber Terinovatif mendapatkan hadiah sebesar Rp 10 juta, tropi, dan piagam.

Hadiah akan diserahkan pada Hari Pers Nasional 2018 pada 7-9 Februari 2018 di Padang, Sumbar.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya