Menengok Kemasyhuran Mantan Presiden RI di Balai Kirti
Seusai namanya, Balai Kirti yang berasal dari bahasa Sanskerta mengandung makna "ruang menyimpan kemasyhuran". Dalam bahasa Inggris sepadan dengan kata "hall of fame". Pendek kata, pendirian museum ini punya tujuan menjadi rujukan sejarah mengenai kisah kemasyhuran para pemimpin bangsa Indonesia. Pun sebagai inspirasi membangun bangsa bagi generasi sekarang dan mendatang.
Balai Kirti yang dibangun di atas lahan sekira 3.212 meter persegi dengan luas bangunan sekitar 5.865 meter persegi ini menyajikan karya dan prestasi enam presiden Republik Indonesia-Soekarno, Soeharto, BJ Habibie, Abdurahman Wahid, Megawati dan Susilo Bambang Yudhoyono.
Galeri terbagi dua yakni Galeri Kebangsaan dan Galeri Kepresidenan yang terletak di lantai 1 dan 2. Sedangkan lantai 3 difungsikan sebagai taman terbuka yang menyajikan berbagai tanaman tropis dan pemandangan kawasan Istana Bogor.
Selain ke enam patung tadi, di Galeri Kebangsaan para pengunjung akan beroleh wawasan kesejarahan lainnya semisal sejarah patung Garuda Pancasila, teks Proklamasi, teks Pancasila, Pembukaan UUD 1945, teks Indonesia Raya hingga Sumpah Pemuda.
Sementara lantai 2 yang diberi nama Galeri Kepresidenan, dipamerkan berbagai koleksi dan informasi penting para pemimpin bangsa. Sebut saja antara lain foto-foto, buku karya presiden, pakaian, penghargaan hingga quote masyhur dari keenam presiden. Perlu diingat, berada di ruangan eksklusif ini siapa pun tidak diperkenankan memotret atau mendokumentasikan koleksi pameran.
Menurut petugas di sana, lantaran berada di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, maka izin kunjungan disesuaikan dengan prosedur memasuki kawasan istana. "Calon pengunjung harus mengajukan surat permohonan berkunjung terlebih dahulu dan ditujukan kepada Kepala Museum Kepresidenan RI Balai Kirti dengan mencantumkan nomor kontak penanggung jawab rombongan serta melampirkan daftar nama calon pengunjung," jelasnya.
Menurut dia, kunjungan masyarakat ke Balai Kirti tidak dipungut biaya. "Selama ini Balai Kirti banyak dikunjungi pelajar sekolah sebagai tempat wisata edukasi sejarah. Satu hari bisa lebih dari 1.000 orang yang datang," pungkasnya. (IA)*