Hotel Penuh, 1.200 Peserta HUT REI Mulai Berdatangan

JELAJAH NUSA - Kota Pangkalpinang,Kabupaten Bangka,Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dipastikan menjadi tuan rumah penyelenggaraan HUT Real Estate Indonesia (REI) ke-46 pada 12-15 April 2018 mendatang. Sedikitnya 1.200 orang akan hadir di Pangkalpinang.

Terkait even besar tersebut, beberapa hotel pun menyatakan full booking. Agar acara ini semakin semarak beberapa tempat akomodasi telah menyiapkan berbagai acara penyambutan.

"Kebetulan hotel kami menjadi tempat acara. Jadi memang sudah penuh. Ya, persiapannya sangat maksimal, apalagi yang datang kan para pemilik property nih," kata Executive Secretary & Marcomm Manager Novotel Hotels & Resort Bangka, Alienni Suisman ketika dihubungi Jelajah Nusa,Rabu (11/4/2018).

Tak hanya Novotel, hotel lainnya seperti Soll Marina Hotel & Conference Center Bangka beberapa bulan sebelumnya juga sudah full dipesan peserta maupun tamu lainnya dalam rangka HUT REI.

"Ya sudah full juga kamar yang dipesan peserta REI. Bahkan beberapa bulan sebelumnya sudah 50 persen terisi," kata Sanny Wahyudi, General Manager Soll Marina Hotel.

Dibagian lain, Ketua DPD Real Estate Indonesia (REI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Thomas Jusman menyatakan kesiapan untuk mendukung peningkatan perekonomian di daerah itu.

"Kita akan menggelar perayaan HUT REI ke-46 dan akan ada berbagai kegiatan bermanfaat untuk meningkatkan perekonoian daerah. Kegiatan ini akan berlangsung mulai 12 hingga 15 April 2018," ujarnya di Pangkalpinang, Selasa.

Ia menyebutkan Babel menjadi tuan rumah perayaan HUT REI ke-46 dan diprediksi tamu yang datang sebanyak 1.200 orang, terdiri atas anggota dan keluarga besar REI se-Indonesia.

"Jumlah tamu yang akan hadir pada kegiatan HUT REI cukup banyak dan momen ini menarik wisatawan sekaligus menjadi kesempatan yang baik untuk memperkenalkan potensi daerah kepada masyarakat di luar daerah," katanya.

Thomas menyebutkan, HUT REI antara lain akan dimeriahkan dengan turnamen golf, rapat REI, tur dalam kota, pesta pantai, serta kegiatan sosial seperti bedah rumah serta mengangkat kearifan lokal seperti "nganggung berdulang".

Ia berharap kesempatan tersebut dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk meningkatkan jumlah wisata ke Babel dan menjadi ajang promosi daerah.

"Saya sangat bersyukur Provinsi Babel dipercaya menjadi tuan rumah HUT REI. Berbagai kegiatan sosial dan kegiatan lainnya akan kita selenggarakan. Tentunya kegiatan tersebut akan memberikan dampak yang baik bagi daerah," ujarnya.

Kegiatan tersebut akan dihadiri oleh tiga menteri dan dilaksanakan di Pangkalpinang. Tahun sebelumnya Puncak HUT REI  ke-45 tahun 2017 digelar di Bali.

"Menteri yang akan hadir adalah Menteri PUPR, Menteri Pariwisata dan Menteri Perdagangan," katanya.

(adh/ant)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya