Henry Husada Kenang Murdaya Poo, Sosok Visioner dan Inspiratif di Dunia Usaha
KLIKNUSAE.com — Dunia usaha Indonesia kembali kehilangan salah satu tokoh pentingnya. Pengusaha senior Murdaya Widyawimarta Poo telah berpulang. Meninggalkan duka mendalam bagi banyak kalangan.
Termasuk bagi Henry Husada, pengusaha nasional yang turut mengenang jasa dan keteladanan almarhum.
Dalam pernyataannya, Henry Husada menyampaikan rasa kehilangan yang mendalam atas kepergian Murdaya Poo.
Menurutnya, almarhum merupakan sosok visioner yang memiliki dedikasi tinggi dalam membangun dunia usaha tanah air.
“Pak Murdaya bukan hanya seorang pengusaha sukses, tapi juga guru dan panutan bagi banyak pelaku bisnis di Indonesia. Gagasan-gagasannya selalu jauh ke depan dan penuh makna. Bukan hanya untuk keuntungan semata, tetapi juga untuk kemajuan bangsa,” ujar Henry.
BACA JUGA: Keluarga Gubernur Pertama Jawa Barat Bernostalgia di Gedung Negara Pakuan
Henry juga mengenang bagaimana Murdaya Poo dikenal sebagai pribadi yang rendah hati namun tegas, serta memiliki komitmen kuat terhadap etika bisnis dan pemberdayaan masyarakat.
“Saya banyak belajar dari beliau, terutama dalam hal keteguhan prinsip dan keberanian mengambil keputusan besar. Beliau bukan hanya membangun bisnis, tapi juga membangun manusia,” tambahnya.
Murdaya Poo, yang dikenal sebagai pendiri Central Cipta Murdaya Group, telah memberikan kontribusi besar bagi berbagai sektor usaha di Indonesia. Mulai dari properti, perdagangan, hingga infrastruktur.
Warisannya tidak hanya dalam bentuk perusahaan-perusahaan besar, tetapi juga dalam bentuk semangat kewirausahaan yang terus menginspirasi generasi muda.
Henry Husada berharap semangat dan nilai-nilai yang ditanamkan Murdaya dapat terus dilanjutkan oleh para pengusaha muda di Indonesia.
“Kepergian beliau adalah kehilangan besar, namun warisan pemikirannya akan terus hidup dalam semangat kita membangun negeri,” pungkasnya. ***