Libur Sekolah, Tiket Kereta Cepat Whoosh Ludes Dipesan Penumpang

KLIKNUSAE.com - Memasuki libur sekolah, kereta cepat Whoosh Bandung-Jakarta dan sebaliknya selalu penuh penumpang. Bahkan, kereta feeder (kereta sambung) kewalahan melayani penumpang, sehingga sebagian harus berdiri.

Kliknusae.com, yang mencoba melakukan perjalanan menggunakan Whoosh dari Padalarang-Halim Perdana Kusumah, Jumat 5 Juli 2024 melihat semua gerbong kereta terisi.

"Untuk jadwal pulang ke Bandung besok, saya sudah gak dapat tiket lagi. Katanya, sudah habis. Laris nih Whoosh," ujar Herlina, warga Batununggal, Kota Bandung saat ditemui di lounge Whoosh Stasiun Kebon Kawung, Kota Bandung.

Sementara itu, General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa mengakui memang terjadi peningkatan jumlah penumpang.

BACA JUGA: Hari Keempat Libur Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Angkut 20 Ribu Penumpang

Menurutnya, ini mencerminkan kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap layanan kereta cepat yang nyaman, cepat, dan efisien.

"Angka ini adalah bukti nyata kepercayaan masyarakat terhadap layanan kami," ujar Eva dalam pernyataannya pada Minggu, 7 Juli 2024.

Bahkan, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatatkan rekor baru dalam jumlah penumpang harian kereta cepat Whoosh.

Pada tanggal 4 Juli 2024, Whoosh mengangkut 23.847 penumpang, yang kemudian melonjak menjadi 24.135 penumpang di 5 Juli 2024.

BACA JUGA: Ada Penyesuaian Tarif Kereta Cepat Whoosh Mulai 3 Februari, Ini Besarannya

Naik hingga 30 Persen

Selama liburan sekolah pada bulan Juni hingga Juli 2024, jumlah penumpang Whoosh mengalami peningkatan hingga 30 persen.

Biasanya, jumlah penumpang berkisar antara 15.000-16.000 per hari kerja dan 18.000 pada akhir pekan. Namun, periode ini, jumlahnya melonjak signifikan.

Dari 14 Juni hingga 4 Juli 2024, KCIC telah menjual sekitar 500.000 tiket Whoosh. Dengan sekitar 450.000 penumpang yang telah diberangkatkan antara 14 Juni hingga 6 Juli 2024.

"Secara total, sejak mulai beroperasi secara komersial pada 17 Oktober 2023 hingga 5 Juli 2024, KCIC telah melayani 3,9 juta penumpang," ungkap Eva.

BACA JUGA: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Jadi Mesin Ekonomi Jawa Barat

Memilih Whoosh untuk Liburan

Belakangan diketahui, banyak wisatawan dan keluarga yang memilih Whoosh sebagai moda transportasi utama. Yakni, untuk mengunjungi berbagai destinasi wisata selama musim liburan.

Eva menambahkan bahwa kecepatan, kenyamanan, dan promosi bundling dengan 12 destinasi wisata menjadi salah satu daya tarik utama layanan Whoosh pada periode ini.

KCIC berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memenuhi kebutuhan penumpang melalui berbagai inovasi.

BACA JUGA: PT KAI: Pengguna Kereta Jarak Jauh yang Sedang Hamil tak Perlu Khawatir

Adapun promo wisata yang ditawarkan kepada penumpang Whoosh saat ini mencakup:

- Free entry dan free shuttle Dusun Bambu dari Stasiun Padalarang

- Free entry Farmhouse

- Gratis masuk Floating Market

- Gratis masuk  The Great Asia Afrika

- Diskon 15 persen di Baker Street Resto cabang Cimandiri

- Bebas  entry Tepi Danau

- Bebas entry Tepi Kota Healing

- Free entry The Lodge Maribaya & Fairy Garden Bandung

- Diskon 20 persen di seluruh Restoran The Lodge Maribaya & Fairy Garden Bandung

- Diskon 20 persen dan free shuttle The Lodge Camp & Village dari Stasiun Bandung

- Free entry dan free shuttle Dago Dream Park dari Stasiun Padalarang

- Diskon 10 persen setiap hari dan beli 2 gratis 1 setiap Jumat di Wahoo Waterworld Padalarang.

Sedangkan untuk harga tiket kereta cepat Whoosh yang berlaku berbeda-beda untuk weekdays dan weekend:

Untuk weekdays, mulai keberangkatan pukul 09.47  wib dan seterusnya harga tiket kelas ekonomi premium Rp. 225.000/orang. Kelas bisnis Rp. 450.000/0rang dan First Class Rp. 600.000/orang.

Sedangkan memasuki weekend tiket untuk kelas ekonomi premium bisa mencapai Rp. 300.000/orang. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya