Gubernur Jabar Buka Travel Mart STP Bandung 2019

Klik nusae - Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Bandung kembali menggelar acara Travel Mart 2019. Acara berlangsung selama dua hari dari tanggal 24 - 25 April 2019 di DOME STP Bandung, Jalan Doktor Setiabudi No.186 Bandung.

Travel Mart dibuka secara resmi oleh Gubernu Jawa Barat, Ridwan Kamil dan dihadiri Anang Sutono, Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Kawasan Pariwisata, Kementerian Pariwisata (Kemenpar), Ketua STP Bandung Faisal, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Kadisparbud) Jabar Dedi Taufik, dan para tamu undangan lainnya.

Gubernur Ridwan Kamil mengaku merasa sangat bahagia dapat menghadiri acara tersebut. Karena sektor pariwisata kini menjadi andalan utama ekonomi Jawa Barat.

"Sejak saya dilantik, kami sudah menyiapkan dan memutuskan bahwa ekonomi Jabar adalah ekonomi pariwisata. Dengan pariwisata kita bisa menjadi destinasi wisata terbaik dan terindah di dunia. Allah SWT telah memberikan alam yang indah, tinggal peradaban manusianya agar dapat mengolah keindahan tersebut menjadi kesejahteraan dengan mengedepankan sustainable tourism, yaitu keseimbangan terhadap manusia dengan lingkungan alam," paparnya.

Selain itu, Ridwan Kamil juga menyampaikan, momen ini bagian dari kerjasama Pemerintah Provinsi Jabar dengan STP Bandung sebagai penasehat dalam rangka Jawa Barat sebagai provinsi pariwisata.

"Khususnya untuk strategi bagaimana pengelolaan-pengelolaan pariwisata yang sedang dibangun tahun ini dan tahun-tahun setelahnya. Melalui keahlian dan tim akademik dari STB bandung," sambung Kang Emil sapaan akrab Gubernur Jabar.

 

Sementara itu, Ketua Pelaksana acara, Yoseph Oktavianus Ndate, Travel Mart ini merupakan wadah yang mempertemukan pengelola wisata (seller) dengan agen wisata (buyer). Sehingga terjalin jaringan komunikasi dan ajang saling memperkenalkan diri antara buyer dan seller.

Yoseph juga menyampaikan, Travel Mart 2019 diikuti 35 pengelola wisata dari beberapa provinsi di Indonesia, 67 agen wisata lokal, dan 7 agen wisata macanegara. Termasuk agen wisata dari Malaysia, Thailand, Australia, dan Singapura.

Baca juga: Bandung Patut Bangga Miliki Sekolah Tinggi Pariwisata Berkualitas

"Target utama kita membantu Kementerian Pariwisata mendatangkan lagi wisatawan macanegara. Maka untuk Travel Mart kali ini, pengelola wisata yang kita undang, yang bisa mendatangkan wisatawan macanegara," pungkasnya.

Acara pembukaan Travel Mart 2019 tersebut, ditandai dengan memainkan angklung yang dipimpin Gubernur Jabar. Diisi juga launching Calender of Events 2019 Pariwisata Gorontalo. Kemudian dimeriahkan penampilan seni angklung dari Saung Udjo yang mengajak para hadirin memainkan angklung bersama-sama.*** (IG)

 

 

 

 

 

 

 

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya

E-Magazine Nusae