DPD PUTRI Jawa Barat Gelar Rapat Pra Rakerda, Apa yang Dibahas?

KLIKNUSAE.com - DPD PUTRI Jawa Barat menggelar rapat Pra Rakerda yang berlangsung di Sunan Suite 1, Sari Ater Hotel & Resort, Ciater, Subang, Kamis malam, 15 Agustus 2024.

Rapat ini diikuti seluruh pengurus Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Taman Rekreasi Indonesia (DPD PUTRI) Jawa Barat.

Selain itu juga hadir para koordinator wilayah (Korwil), diantaranya dari Korwil Bogor Raya (Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Cianjur, Sukabumi dan Depok).

BACA JUGA: Soal Surat Edaran Study Tour, DPD PUTRI Jabar Sebut Sebagai Evaluasi

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua DPD PUTRI Jawa Barat Taufik Hidayat Udjo, didampingi Sekretaris Asep Haelusna (Asep Stroberi).

Menurut Taufik Udjo, rapat kerja daerah (Rakerda) adalah amanat AD/ART PUTRI yang harus diselenggarakan setiap tahun.

“Untuk menuju Rakerda tersebut, kami perlu menyamakan pandangan. Khususnya dalam menyiapkan berbagai program PUTRI ke depan,” kata Taufik.

BACA JUGA: BIJB Sebut Kerjasama dengan DPD PUTRI Bisa Tingkatkan Okupansi

Sementara itu, rencana Rakerda PUTRI 2024 sendiri baru akan digelar pada bulan November mendatang.

“Untuk tanggal dan harinya sedang kita godok. Dimana, dalam Rakerda nanti, kami juga akan mengundang seluruh anggota PUTRI se-Jawa Barat,” jelas Taufik.

Sedangkan Ketua I (Organisasi dan Keanggotaan), Herie Hermanie Soewarma mengemukakan bahwa saat ini sudah terbentuk DPC-DPC PUTRI di Jawa Barat.

BACA JUGA: Sekda Jawa Barat Herman Apresiasi Acara Ngobrol Bareng PUTRI, Lahirkan Beberapa Gagasan

Pembentukan DPC

Seperti DPC PUTRI Kabupaten Cianjur, Kabupaten Subang, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Sumedang, dan Kabupaten Garut.

“Dan beberapa daerah lainnya saat ini dalam persiapan pembentukan DPC. Oleh sebab itu, harapan kami sebelum Rakerda dilaksanakan, semua DPC PUTRI di Jawa Barat telah terbentuk,” jelas.

Dibagian lain,  Nana Mulyana selaku Ketua II (Hubungan Kelembagaan, Advokasi dan Humas) mengemukakan bahwa kehadiran PUTRI adalah untuk turut berkontribusi dalam pengembangan pariwisata di Jawa Barat.

BACA JUGA: Muhammad Iqbal Harraz Terpilih Sebagai Ketua DPC PUTRI Cianjur Periode 2024-2027

“Kolaborasi menjadi kata kunci dalam mengembangkan sektor pariwisata di Jawa Barat. Dimana, saat ini pariwisata menjadi lokomotif pertumbuhan ekonomi. Untuk itu perlu inovasi serta kolaborasi dengan berbagai pihak,” papar Nana–yang juga Owner Kampung Karuhun, Sumedang ini.

Menurutnya, dengan kolaborasi ini akan menumbuhkembangkan sektor pariwisata yang notabene bisa menjadi salah satu penguat ekonomi Jawa Barat.

“Dengan meningkatnya perekonomian Jawa Barat, tentunya akan memberikan dampak kesejahteraan bagi masyarakat juga,” tandasnya. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya

E-Magazine Nusae