Bank OCBC NISP Resmi Ganti Logo, Tawarkan Produk Lebih Luas ke Nasabah

KLIKNUSAE.com - Di tengah persaingan ketat bisnis finansial di Indonesia, Bank OCBC NISP resmi memperkenalkan dirinya dengan identitas yang baru, 'OCBC'.

Pergantian merek dan logo ini bukanlah sekadar perubahan kosmetik, melainkan sebuah langkah strategis untuk mengukuhkan eksistensi mereka di panggung perbankan nasional.

Namun, patut dicatat bahwa transformasi ini tidak menggeser nama resmi mereka, PT Bank OCBC NISP Tbk.

Ini semata merupakan wajah baru yang dipersembahkan oleh bank dengan misi global ini kepada masyarakat di seluruh Indonesia, termasuk kota Bandung.

BACA JUGA: Lewat RUPSLB Bank bjb Rombak Jajaran Komisaris, Ini Tujuannya

"Pergantian ini menjadi puncak komitmen OCBC Indonesia untuk mengajak nasabah mereka meraih panggung global," kata Faren Indirawati Tjong, National Network Head OCBC Indonesia dalam siaran persnya yang diterima Kliknusae.com, Jumat 17 November 2023.

Dengan berbagai produk dan layanan yang semakin komprehensif, bank ini bertekad membawa kapabilitas global bersamaan dengan nilai-nilai lokal yang telah terbukti.

Keputusan ini membuka pintu bagi nasabah OCBC Indonesia untuk mengakses kekuatan. Termasuk,  sumber daya dari OCBC Group, salah satu grup perbankan terbesar di Asia Tenggara.

BACA JUGA: PP 24 Tahun 2022, Permudah Pelaku Ekraf Dapat Pembiayaan Bank

Dengan sinergi ini, bank dapat menawarkan pilihan produk dan layanan perbankan. Serta non-perbankan yang lebih luas, membuka akses ke pasar regional dan global.

Dijelaskan Faren, lebih dari 82 tahun, OCBC Indonesia terus berinovasi untuk menjawab kebutuhan finansial masyarakat Indonesia.

"Kini, dengan dukungan global dari OCBC Group, kami memperkuat komitmen sebagai mitra tepercaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia," katanya.

BACA JUGA: Ganti Segera Kartu Debit Bank BJB, Ini Alasannya

Dengan begitu, perubahan merek dan logo ini bukan hanya tentang penampilan baru, melainkan bagian integral dari upaya OCBC Indonesia.

Khususnya, dalam  memberikan layanan dan inovasi yang lebih komprehensif dan berkesinambungan. Melalui jaringan OCBC Group, nasabah di Indonesia dapat menikmati kemudahan bertransaksi di berbagai negara. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya