Hans Manansang Terpilih Menjadi Ketua DPP PUTRI 2021-2026

KLIKNUSAE.com – Hans Manansang, Deputy Director Taman Safari Indonesia (TSI) terpilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Pusat Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (DPP PUTRI)  periode 2021-2026.

Hans terpilih melalu mekanisme voting dalam Musyawarah Nasional (Munas) ke-V tahun 2021 yang berlangsung di Hotel Grand Mercure Harmoni, Rabu malam 10 November 2021.

Ia mengalahkan calon lainnya, Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali dengan perolehan 34 suara.

Sedangkan Sahir memperoleh 14 suara dalam pemilihan yang dipimpin Shobirin F hamid sebagai Ketua Sidang Pleno II.

Didampingi, anggota Dian Rosita dari DPD PUTRI Kaltim, Agus Rochiyardi (DKI Jakarta), Irfan Nasution (Lampung), dan Antonius Aorian Montolalu (Sulawesi Utara).

Proses pemungutan suara dalam pemilihan Ketua DPP PUTRI Periode 2021-2026. (kliknusae.com/Adhi)

Hans mendapat dukungan penuh dari DPD PUTRI Jawa Barat,Jawa Tengah,Jawa Timur,Yogyakarta,Bali,Sulawesi Utara,Kalimantan Timur, dan Kepulauan Riau.

Sementara 4 pengurus DPP yang berhak memberikan suara juga memilih Hans Manansang.

BACA JUGA: Disparbud Jabar Gandeng DPD PUTRI Bangkitkan Desa Wisata

Usai terpilih, Hans Manansang mengemukakan bahwa kedepan yang paling penting dilakukan pengelola wisata ada Kembali bangkit dari keterpurukan.

“Mari bersama-sama kita bangun organisasi ini (PUTRI) agar para anggota mendapatkan value,” katanya yang disambut tepuk tangan peserta.

Peserta Munas Ke-V DPP PUTRI saat mengikuti prosesi pembukaan dengan tema Bersatu Kembali Membangun Pariwisata Indonesia. (Kliknusae.com/Adhi)

Ada 4 Calon Mengajukan Sebagai Kandidat Ketua DPP

Sebelumnya, ada empat calon yang mengajukan diri. Namun setelah dilakukan musyawarah mufakat, dua orang calon mengundurkan diri yakni Syarifudin Siba (DPD Sumatera Utara) dan Hari Purnomo (DPD Banten).

“Dengan ini saya menyatakan mengundurkan diri, dan suara, saya berikan kepada Pak Sahir,” ujar Siba.

Begitu dengan Punormo, ia memilih memberikan suara kepada Hans setelah menyatakan mengundurkan dari dari pencalonan.

BACA JUGA: Ketua DPP PUTRI, Bambang: Heni Smith Bisa Membawa Wisata Jabar Maju

“Saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari pencalonan, dan untuk suara saya serahkan kepada pak Hans,” ucapnya.

Suasaba pemilihan ketua sempat berjalan panas. Namun pimpinan sidang Shobirin—yang juga Direktur PT Jasa Kepariwisataan (Jaswita) Jawa Barat berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik.

Kepemimpinan Shobirin sebelumnya sudah teruji saat menjadi Ketua Sidang Pleno pemilihan Ketua DPD PUTRI Jabar, Heni Smith.

***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya