Ini Alasan Jokowi Sebut Labuan Bajo Sebagai Destinasi Premium

Kliknusae.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kala meninjau pengembangan kawasan Labuan Bajo dan menggelar Rapat Terbatas (ratas) dengan sejumlah menteri dan Gubernur NTT, Senin (20/1/20) kemarin, menuturkan, Labuan Bajo menjadi destinasi premium.

Menurut Jokowi, maksud Labuan Bajo sebagai destinasi premium adalah adanya diferensiasi dengan tempat-tempat yang lain.

"Kita harapkan di sini belanjanya lebih besar, stay-nya lebih, tinggalnya lebih lama. Kita harapkan itu. Jadi artinya bukan jumlah turisnya tetapi spending-nya, belanjanya yang lebih banyak. Kira-kira itu," jelas Jokowi yang dikutip dari laman Sekretariat Kabinet (Setkab).

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga berharap nanti awal tahun ini bandara terminalnya diperlebar dan diperbaiki serta runway-nya juga diperpanjang.

"Saya kira nanti akan, ini akhir tahun nanti itu semuanya selesai insyaallah, tinggal masuk ke promosi. Artinya step-step itu kita lakukan, memperbaiki produk secara total kemudian nanti baru masuk ke promosi," tambahnya.

Lebih lanjut Jokowi mengatakan, mengenai air bersih akan ditambah 100 mililiter per detik dan sedang disiapkan juga oleh Kementerian PUPR.

"Ini semuanya dilihat secara detail. Kita ke sini melihat secara detail lagi, termasuk landscaping. Nanti lanskap di Pulau maupun lanskap yang ada di daratan di sini semuanya akan ditanami flamboyan, tabebuya, dan bougenvil," lanjutnya.

Kemudian berkenaan dengan upaya mengatasi masalah kawasan yang gundul, Jokowi mengaku telah memerintahkan Menteri Kehutanan untuk membuat nursery di sini, yang bisa memproduksi 5 juta sampai 7 juta bibit pohon.

"Nanti setiap tahun menanam segitu terus, rutin. Sudah, saya tadi sudah detail sekali. Saya kira sudah, pembicaraan kita sudah teknis dan sangat detail sekali sehingga semuanya yang kira-kira kita ragu semuanya sudah kita tutup," pungkasnya.***(IG)

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya