"Hayu Picnic Ka Garut Lautan Sepeda" Dengan Rute Bandung-Garut
Event ini cukup menarik bagi para goweser atau mereka yang menyukai wisata bersepeda. Menantang karena trek-nya cukup panjang, hampir 60 Km. Start dari Polda Jabar Bandung dan finish di Annarto Mall,Kota Garut.
Pemilik oleh-oleh legendaris Dodol Picnic Garut H. Ato Hermanto mengemukakan event yang terselenggara atas kerjasama event organizer Bandung dan Asosiasi Kafe dan Restoran (Akar) Kabupaten Garut diharapkan bisa mendongkrak kunjungan wisatawan ke Garut.
"Saya hanya men-support saja. Tentu kita ingin event ini bisa menjadi salah satu upaya kita mendorong pengembangan pariwisata di kawasan Garut," kata Ato-demikian sapaan akrabnya saat dihubungi Klik nusae,Jumat petang (22/2/2019).
Ato lebih lanjut mengatakan, dipilihnya olahraga sepeda karena keberadaan komunitasnya yang terbilang banyak. Sambil berolahraga mereka bisa menikmati keindahan panorama sepanjang lintasan yang dilalui.
"Panitia sudah menentukan trek, mana saja yang dilalui. Nanti,misalnya, ada point di Kadungora. Mereka akan istirahat,sembil menikmati kuliner disini," jelas Ato.
Begitu sampai di Kota Garut,setelah melepas lelah (istirahat) peserta akan dibawa untuk mengikuti city ride dengan mengeliling Kota Garut pada malam hari. Berbagai ragam kuliner pun tradisional.
"Telah disiapkan stand kuliner. Semua jenis makanan tradisional Garut ada disana.Ada hiburannya juga ya, supaya lebih meriah," papar Ato.
Dilanjutkan pada keesokan harinya, 17 Maret,peserta dan masyarakat umum akan mengikuti jalan santai pagi,berikut bersepeda. Masyarakat Garut akan bergabung dengan para peserta dari Kota Bandung.
"Ini supaya terbangun silahturahmi. Bisa saling bersapa dan menceritakan daerah masing-masing. Itulah hakekatnya berwisata," ujar Ato.
Bagi yang berminat ikut event ini hanya dikenakan biaya pendaftaran Rp.100.000 per orang, sudah mendapat jersey+minum+makan+doorprize.
Sedangkan bagi mereka yang ingin ikut jalan santai dan bersepeda, pagi harinya dikenakan Rp 50.000 per orang, sudah dapat jersey dan doorprize.
(adh)